Persiapan Matang, Upacara Penurunan Bendera Berjalan Khidmat dan Lancar

    Persiapan Matang, Upacara Penurunan Bendera Berjalan Khidmat dan Lancar
    Foto : Dok. Diskominfo Tanah Datar

    TANAH DATAR - Pemerintah Kabupataen Tanah Datar menggelar upacara penurunan bendera Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 78 tahun 2023, di lapangan Cindua Mato, Batusangkar, Kamis (17/8/2023) sore.

    Bertindak sebagai Inspektur Upacara   Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM. Perwira Upacara AKP Harmen  dan Komandan Upacara AKP. Kamaludin.

    Hadir mengikuti upacara tersebut  Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian, SH. MH, Ketua DPRD Tanah Datar H. Rony Mulyadi Dt. Bungsu, Forkompinda, Bupati Tanah Datar Sisa Masa Jabatan  2020-2021 H. Zuldafri Darma, SH, , Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, Ketua GOW Tanah Datar Ny. Patty Richi Aprian, Kepala OPD, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan tamu undangan lainnya.

    Pada penurunan Bendera Merah Putih, bertindak sebagai pembawa baki  Bendera Merah Putih yaitu Eljauhara Muhdia dari MAN 2 Tanah Datar.

     Bertugas menurunkan bendera adalah M. Excel Aptenza  dari SMAN 3 Batusangkar, Ahmad Nazri dari SMAN 1 Batipuh Baruah dan Ivan Kurniawan dari SMAN 3 Batusangkar.

    Sementara itu korsik dari Drumband Partisi Bhara SMARA Ghita SMA N 1 Batusangkar dan paduan suara siswa siswi SMA 3 Batusangkar.

    Prosesi sakral penurunan bendera Merah Putih ini berjalan dengan khidmat dan lancar, dengan kesiapan yang prima, para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dan lancar.

    Sebagai informasi, Paskibraka yang bertugas dalam upacara penurunan bendera tersebut sebanyak 71 orang putra putri terbaik yang telah melalui proses seleksi hingga pelatihan dengan pelatih dari TNI, Polri, Satpol PP dan dibantu Purna Paskibraka Tanah Datar.

    Ditemui usai mengikuti upacara, Bupati Eka Putra mengucapkan rasa syukurnya dan terima kasih karena seluruh rangkaian upacara dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 berjalan dengan lancar.

    "Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh anggota Paskibra dan panitia penyelenggara, " ujarnya.

    Dikesempatan tersebut juga ditampilkan parade senja drumband dari SD Negeri 05 Baringin. (JH)

    tanahdatar sumbar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Temu Ramah dengan Pejuang, Bupati Eka Putra,...

    Artikel Berikutnya

    Peringatan HUT RI di Tutup Malam Resepsi,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025

    Ikuti Kami